.

Parade Musik (Peace, Love, Unity, & Respect)

Minoritas Slankers Radin Inten Lampung telah melaksanakan kegiatan Parade Musik yang bertemakan “Peace, Love, Unity, & Respect”, dimana acara ini dilaksanakan pada :

Nama Kegiatan : Parade Musik
Tema Kegiatan : Peace, Love, Unity, & Respect
Hari/Tanggal Kegiatan : Sabtu, 09 April 2011
Tempat Kegiatan : Plaza Millenium
Jl. Raya Natar Lampung Selatan
Waktu : 14.00 wib - 21.00 wib

Bentuk Kreasi banyak dicerminkan dari berbagai hal yang mampu menciptakan sebuah hal yang baru, yang tentunya dapat dinikmati oeh masyarakat luas. Dalam hal ini seni dan budaya adalah sesuatu hal yang bisa menciptakan suatu kreatifitas.
Perkembangan seni dan budaya yang semakin pesat sekarang ini memacu kita untuk lebih mengeksplorasi diri kita untuk menciptakan hal-hal yang baru, salah satunya adalah musik.

Dalam mewujudkan Visi dan Misi maka Minoritas Slankers Radin Inten menyelenggarakan Parade Musik yang memiliki tujuan utama, yaitu untuk menampung dan menyalurkan bakat serta para kemampuan para remaja dalam bermusik.


Tujuan dari kegiatan ini adalah :

1. Memberikan kegiatan yang positif kepada para pemuda-pemudi generasi penerus bangsa.
2. Membina generasi muda dan berpartisipasi aktif dalam penanggulangan kenakalan remaja.
3. Mengapresiasi karya anak bangsa dalam bidang seni musik.
4. Menumbuhkembangkan kecintaan produksi dalam negeri khususnya dalam bidang seni musik.
5. Mensosialisasikan dan memperkenalkan Minoritas Slankers Radin Inten Lampung kepada masyarakat.
6. Mempererat tali silaturahmi kepada Komunitas Slankers di Provinsi Lampung dan Komunitas-Komunitas lain.


Acara ini dimeriahkan oleh :

- Suit.. Suit.. He He
- Alas Roban
- Paniq Doskii
- Mezzaluna
- Tallulah
- Nggak Rock n’ Roll
- The HAMburger
- Nightmare
- Confused Monkey
- Sinestesia
- The Coro
- Devil My Cry
- and Many More...


Acara ini dimulai pukul 14.00 wib, dan acara ini dibuka dengan sambutan-sambutan dari Ketua Pelaksana, dan Ketua Umum Minoritas Slankers Radin Inten Lampung, kemudian dilanjutkan dengan penampilan band pertama.

Band-band yang tampil pada acara parade musik ini dari berbagai komunitas di lampung, mereka pun masing-masing membawa genre musik mereka, dari rock ‘n roll, blues, rock, reggae, balada, dan metal. Banyak dari mereka membawakan lagu-lagu SLANK dengan aransemen yang telah diperbaharui. Para tamu undangan dan penonton pun larut dan berjoget dalam musik-musik yang mereka bawakan.

Dengan mengangkat tema “Peace, Love, Unity, & Respect” Minoritas Slankers Radin Inten Lampung mengajak kita semua sebagai bangsa Indonesia untuk saling menjaga dan mempererat tali persaudaraan antara sesama, agar bangsa ini terutama generasi muda tidak mudah terpecah belah.

Acara ini dihadiri oleh undangan dari komunitas Paguyuban Slankers Lampung, Slankers Club Bandar Lampung, Slankers Club Metro Lampung, Slankers Bandar Jaya Lampung, Slankers Tulang Bawang Lampung, Slankers Kota Bumi Lampung, Komunitas Reggae Lampung, Changcut Rangers Lampung, Komunitas Grunge Lampung,Komunitas Gondrong People Lampung, Republik Metal Natar, Komunitas Ontel Natar, Komunitas Scooter Natar.

Acara ini ditutup dengan penampilan band bintang tamu, dan acara ini berakhir pada pukul 21.00 wib.



Kami Kelurga Besar Minoritas Slankers Radin Inten Lampung mengucapkan banyak terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa, Plaza Millenium, PT. Djarum, Oz Radio Lampung, Lampung Post, dan orang-orang yang telah membantu pikiran, tenaga dan materil sampai terlaksananya acara Parade Musik ini.











Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Event MISRIL dengan judul Parade Musik (Peace, Love, Unity, & Respect). Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://sfc-misril.blogspot.com/2011/05/parade-musik-peace-love-unity-respect.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Minoritas Slankers Radin Inten Lampung - Rabu, 25 Mei 2011

Posting Komentar